Hujan Deras & Sekolah Rusak, 16 Siswa SMP N 65 Malteng Tetap Semangat Laksanakan Ujian Sekolah

by -147 Views

Nalahia,Nusalaut,moluccastimes.com-Hingga hari terakhir pelaksanaan Ujian Sekolah ditengah derasnya hujan, dan kondisi sekolah yang rusak, namun tidak menyurutkan  langkah kaki ke-16 siswa  SMP Negeri 65 Maluku Tengah (tepatnya di Negeri Nalahia) untuk menyelesaikanya.

“Walaupun ditengah hujan deras dengan air yang menggenangi halaman sekolah, dan juga ruang kelas yang rusak namun semangat siswa tetap juat untuk mengikuti ujian,” ungkap Kepala SMP Negeri 65 Maluku Tengah, Mezack M. Tutupary, S.Pd, Rabu 08/05/2024.

Melihat kesungguhan serta semangat mereka, lanjutnya, kami sangat merasa bangga. 

“Kami berharap usai dari SMP ini mereka tetap melanjutkan ke jenjang SMA dan semua jerih lelah mereka diberkati Tuhan,” demikian harapan Tutupary.

Dikatakan Ujian Sekolah tahun ajaran 2023-2024 dilaksanakan berbasis Offline.

“Pelaksanaan ujian menggunakan sistem semi Online atau yang disebut Offline. Hal ini disebabkan karena ketersediaan jaringan di lokasi ini tidak memungkinkan untuk pelaksanaan berbasis Online,” ungkap Tutupary.

Walaupun demikian, pihaknya tetap memberikan semangat serta dukungan kepada siswa untuk mengikuti Ujian Sekolah dengan baik.

“Siswa harus bisa menyelesaikan  ujian dengan baik, karena itu dukungan dan suport dari sekolah baik itu Kepala Sekolah, guru maupun orang tua sangat diharapkan. Dan hingga hari ketiga ini semua berjalan dengan aman dan lancar tidak ada siswa yang sakit,” timpalnya.

Selama 3 hari, Ujian Sekolah dilaksanakan. 

“Ujian kita mulai dari tanggal 06 Mei hingga hari ini 08 Mei 2024, dengan 7 bidang studi. Untuk teknis penyusunan soal dilakukan oleh pihak sekolah dalam hal ini tim guru sesuai dengan surat keputusan Kepala Sekolah,” bebernya.

Sementara itu, pelaksanaan Ujian Sekolah ini juga dipantau oleh tim monitoring evaluasi (Monev) Dinas Pendidikan Kabupaten Maluku Tengah.(MT-01)