Ambon,Mollucastimes.Com – Gubernur Maluku Ir. Said Assegaf secara resmi memberikan penghargaan serta ucapan terimaksih kepada Pangdam XVI Pattimura sebelum menutup sambutannya di acara pesta teluk Ambon di lapangan upacara Polda Maluku, Tantui, Ambon. (Kamis, 08/09).
Pemberian ucapan tersebut sebagai bentuk terimakasih atas kondisi sosial masyarakat provinsi Maluku dan Kota Ambon khususnya, yang telah kembali bergandengan tangan membentuk suatu kesatuan baru dan mendukung program-program pemerintah pasca konflik komunal kurang lebih 16 tahun silam.
“Ucapan terimaksih serta penghargaan kami berikan kepada pangdam XVI/Pattimura beserta jajarannya yang telah menjamin kemanan di Provinsi Maluku,” Tutur Assagaff .
Menurutnya, kemanan merupakan faktor utama kehadiran para wistawan baik lokal maupun mancanegara bertandang untuk menikmati kekayaan alam Maluku. Sebelumnya Panglima Komando daerah Militer (pangdam) XVI/Pattimura, Mayjen TNI Doni Monardo secara institusional telah menyatakan sikapnya terkait kemanan di provinsi Maluku.
” Tidak boleh ada sekecil apapun yang dapat menimbulkan kekuatiran dalam masyarakat termasuk wisatawan yang berkunjung ke Maluku, yang kaya akan potensi pariwisata, baik di darat maupun di laut,” cetusnya pada Komunikasi Sosial (Komsos) dengan warga masyarakat di Kabupaten Maluku Tengah pada Juli 2016 lalu. (MT- 04)