Guna memfungsikan Dana Desa (DD) 2024, Pemerintah Negeri Hative Kecil, Kecamatan Sirimau sedang melaksanakan program pembangunan dan pemberdayaan.
Ambonmoluccastimes.id-Guna memfungsikan Dana Desa (DD) 2024, Pemerintah Negeri Hative Kecil, Kecamatan Sirimau sedang melaksanakan program pembangunan dan pemberdayaan.
Demikian Kepala Pemerintahan Negeri Hative Kecil, Ir. J. Muriany, Selasa 23 Juli 2024.
“DD tahun ini juga kita fokuskan pada pembangunan infrastruktur yaitu jalan setapak dan drainase, juga untuk program pemberdayaan yaitu pemberian bantuan untuk pelaku UMKM yaitu kios dan pembuat kue atau jajanan,” jelasnya.
Muriany berharap dengan Dana Desa yang diperuntukan bagi program berkelanjutan, maka diharapkan masyarakat mendapat dampak yang baik.
Hal tersebut dibenarkan Kepala Urusan Kesejahteraan, Piter Paays.
“Pembangunan yang dianggarkan dari DD tahun 2024 diantaranya jalan setapak ada 2 titik serta drainase 3 titik,” aku Paays.
Disebutkan pembangunan drainase sangat dibutuhkan mengingat musim penghujan yang berdampak banjir.
“Jika tidak dibangun drainase maka saat musim hujan datang, masyarakat akan terimbas dengan genangan air khusus pada tiga titik tersebut,” jelasnya.
Sementara program pemberdayaan menurut Kepala Urusan Pemberdayaan, Juliana Werinussa, terkait stunting dan bantuan bagi pelaku UMKM.
“Pamberian bantuan bagi pemilik kios yang menjual sembako serta pengembangan kuliner yaitu membantu pelaku UMKM yang rata-ratanya pembuat kue atau kuliner. Mengingat Hative Kecil ini juga terdapat banyak yang berjualan kue, maka perlu dilakukan pengembangan UMKM,” jelas wanita cantik ini.
Dirinya berhatap bantuan yang diberikan lewat DD tersebut dapat digunakan dengan baik.
Selain itu, untuk stunting juga dilakukan Pembagian Makanan Tambahan (PMT) kepada balita yang ada di Posyandu.
“Hative Kecil memiliki 14 posyandu Balita dan 2 Posyandu lanjut usia. Sesuai dengan arahan pemerintah untuk memperhatikan stunting maka PMT dilakukan setiap bulan Sebenarnya anak stunting di Hative Kecil hanya 9 anak, namun ada juga anak kurang gizi sebanyak 26 orang dan anak gizi buruk 4 orang,” tandasnya.(MT-01)