“Jika informasi yang beredar belum diyakini kebenaran, jangan mempercayai dan tetap tenang. Sebagai pemimpin di kota ini, saya wajib mengingatkan kita bahwa kota ini tempat kita mencari kehidupan, bekerja bagi keluarga, anak-anak kita bisa bersekolah dengan baik, di kota ini ada masa depan bagi kita semua. Mari kita jaga ketenangan, keamanan, ketertiban untuk kota yang lebih baik,” pintanya.
Ambon,moluccastimes.id-Wali Kota Ambon, Drs. Bodewin Wattimena, M.Si meminta agar masyarakat Kota Ambon tidak mudah terprovokasi terkait informasi yang merugikan di media sosial.
“Saya mengajak masyarakat untuk selalu bijak dalam mengintepretasikan informasi yang beredar di media sosial, mari kita belajar bijak,” ungkap Wattimena, Kamis 03/04/2025.
Walaupun secara rinci tidak dijelaskan informasi provokasi yang diluncurkan di media sosial, namun, ayah tiga anak itu terus meminta agar warga Kota Ambon tetap tenang.
“Jika informasi yang beredar belum diyakini kebenaran, jangan mempercayai dan tetap tenang. Sebagai pemimpin di kota ini, saya wajib mengingatkan kita bahwa kota ini tempat kita mencari kehidupan, bekerja bagi keluarga, anak-anak kita bisa bersekolah dengan baik, di kota ini ada masa depan bagi kita semua. Mari kita jaga ketenangan, keamanan, ketertiban untuk kota yang lebih baik,” pintanya.
Pria smart itu juga berharap agar warga kota tetap berdoa bagi kesejahteraan kota.
“Berdoa bagi kota ini, sehingga Tuhan tetap memberikan kedamaian bagi kita semua,” kuncinya. (MT-01)